9 Cara Menjadi Selebgram Terkenal Untuk Pemula

Blog » 9 Cara Menjadi Selebgram Terkenal Untuk Pemula
9 Cara Menjadi Selebgram Terkenal Untuk Pemula

Saat ini semakin banyak orang yang ingin menjadi selebgram terkenal, karena memang penghasilannya yang tidak main-main. Pasalnya, menjadi seorang selebgram tidak semudah membalikkan telapak tangan.

Ada beberapa hal penting yang harus Anda lakukan agar bisa menjadi selebgram terkenal. Untuk mengetahuinya, sebaiknya Anda menyimak penjelasannya sampai selesai.

Cara Menjadi Selebgram Terkenal

Setiap orang memiliki kesempatan untuk menjadi seorang selebgram terkenal dan menghasilkan uang jutaan rupiah. Berikut ini cara agar mimpi Anda menjadi selebgram yang dikenal dan menghasilkan terwujud:

1. Memilih Niche yang Sesuai dengan Anda

Memilih niche atau topik khusus yang akan menjadi tema posting di Instagram sangat penting dilakukan. Misalnya saja, topik kesehatan, parenting, kecantikan, finansial dan lainnya.

Jadi, bukan hanya blogger saja yang harus menentukan niche, selebgram juga perlu melakukannya. Tujuannya, agar Anda lebih mudah membuat ide konten. Selain itu, pihak endorse menjadi tahu apakah Anda cocok untuk produk mereka atau tidak.

Anda bisa memulainya dari hal-hal yang Anda sukai, misalnya fashion dan sering nge-mix and match pakaian. Maka, fokuslah untuk melakukan posting konten terkait fashion dan jadikan sebagai niche Anda.

2. Membangun Personal Branding

Cara menjadi selebgram terkenal yang kedua, yaitu membangun personal branding yang baik. Dengan personal branding, Anda dapat membangun reputasi di hadapan followers Anda serta pihak yang mengendorse Anda.

Misalnya, seorang selebgram Keanuagl yang terkenal dengan tingkah dan ucapannya yang suka asal nyeblak dan marah-marah, namun, tingkahnya kerap mengundang tawa. Nah, inilah personal branding yang ia bangun.

Jika Anda ingin mempunyai personal branding seperti apa, sebaiknya Anda tetap menjadi diri sendiri. Agar Anda dikenal sebagaimana adanya Anda dan juga lebih nyaman memposting sesuatu ke Instagram. Apalagi hal tersebut untuk jangka panjang.

3. Menentukan Audiens Anda

Setelah menentukan personal branding, selanjutnya menentukan siapa audiens Anda. Kira-kira target konten Anda untuk pengguna usia berapa. 

Jika Anda sudah tahu siapa audiens Anda, maka akan menjadi lebih mudah menentukan jenis kontennya. Misalnya, Anda seorang selebgram parenting, tentu audiens Anda adalah ibu-ibu. Konten yang Anda buat juga harus lebih formal.

4. Mengatur Profil Instagram

Mengatur profil Instagram merupakan pekerjaan yang penting, karena hal pertama yang akan dilihat orang lain saat mengunjungi akun Anda adalah profil Anda. Oleh sebab itu, sebaiknya Anda membuat profil yang baik dengan cara seperti berikut:

  • Menggunakan foto diri yang jelas dan menarik.
  • Menulis bio dengan informasi tentang siapa diri Anda.
  • Menambahkan kontak yang dapat dihubungi untuk bisnis.
  • Memasang link website, blog atau channel Youtube milik Anda.

Tentu ada kelebihan dari sebuah akun bisnis, yaitu kemudahan untuk melihat data statistik akun Anda. Untuk melakukannya, Anda cukup klik Settings - Account - Set to business Account.

5. Membuat Konten yang Menarik

Konten merupakan kunci utama untuk bisa mendapatkan banyak followers dan menjadi terkenal. Anda harus membuat postingan konten yang menarik dan sesuai dengan niche atau target audiens Anda.

Selain itu, upload foto yang memiliki kualitas bagus dengan caption yang mendukung. Apabila Anda menggunakan infografis, buatlah desain dan penjelasan yang menarik.

Usahakan foto yang Anda gunakan tidak pecah. Karena jika ide kontennya menarik, namun kualitas gambarnya kurang, bisa-bisa tidak ada pihak endorse yang mau mengendorse Anda.

6. Membangun Engagement dengan Followers

Menjadi selebgram tidak cukup memiliki banyak followers saja, Anda juga perlu memiliki engagement yang tinggi. Perlu Anda ketahui bahwa pemilik bisnis biasanya melihat dua hal tersebut saat mau mengendorse.

Ada banyak cara yang bisa dilakukan untuk meningkatkan engagement. Anda dapat membalas komentar followers yang memberikan komentar di postingan Anda. 

Untuk memancing followers memberikan komentar, Anda bisa membuat postingan berupa pertanyaan. Bisa juga sesekali Anda meminta followers untuk memberi like jika menyukai postingan tersebut.

7. Menggunakan Hastag

Agar postingan Anda dapat dilihat banyak orang, maka gunakanlah hastag, termasuk hastag yang sedang trending atau populer dicari orang. Cantumkan beberapa hastag di setiap postingan yang Anda buat.

Sebelumnya, pastikan hastag tersebut relevan dengan konten yang akan Anda posting. Agar konten tersebut mudah ditemukan oleh target audiens Anda.

8. Mengatur Jadwal Waktu Posting

Untuk bisa menjadi selebgram terkenal, Anda juga perlu mengatur jadwal postingan. Hal demikian agar Anda bisa tetap konsisten memposting konten. Atur jadwal konten sesuai dengan kemampuan dan niche yang Anda pilih.

9. Selektif Memilih Produk Endorse

Apabila sudah ada produk yang mengendorse Anda, artinya Anda sudah berhasil menjadi selebgram dan mendapatkan uang dari Instagram. Saat ada yang ingin me-endorse Anda, sebaiknya pilih produk endorse yang sesuai dengan audiens Anda, aman dan bermanfaat. 

Misalnya, produk kecantikan, maka perhatikan apakah produk tersebut aman dan sudah diuji oleh BPOM atau belum. Bila produk tidak terdaftar, jangan segan untuk menolak tawaran endorse tersebut. Hal ini sangat penting untuk dilakukan, agar reputasi Anda tidak menurun akibat salah menerima endorse suatu produk.

Itulah 9 cara menjadi selebgram terkenal yang bisa Anda lakukan. Selain dengan cara di atas, Anda juga bisa memanfaatkan jasa yang dapat membantu Anda menjadi selebgram yang sukses, yaitu melalui rajakomen.com.

Rajakomen.com bisa menjadi solusi tepat agar akun Anda lebih cepat mendapatkan lebih banyak followers dan dikenal banyak orang. Jasa ini juga bisa membantu pengusaha Indonesia untuk promosi produk/jasa dan memperluas target market di dunia online.

Demikian informasi tentang cara menjadi selebgram terkenal untuk pemula. Selamat mempraktikkan kesembilan cara di atas dan tidak menggunakan jasa Rajakomen.com.

Baca Juga

PT Media Promosi Online

Jalan Cimanuk No. 6
Bandung 40115 - Jawa Barat
Indonesia

Sosial Media

Pembayaran

Pembayaran

Copyright © RajaKomen.com 2024 All Rights Reserved.
Advertiser order Instagram Komen 20
31 menit yang lalu.
Advertiser order Youtube Komen 100
18 menit yang lalu.
Advertiser order Play Store Review 100
50 menit yang lalu.
Advertiser order Youtube Komen 50
39 menit yang lalu.
Advertiser order Instagram Komen 50
3 menit yang lalu.
Advertiser order Instagram Komen 100
44 menit yang lalu.
Advertiser order Youtube Komen 50
19 menit yang lalu.
Advertiser order 1000 subscribers YT
14 menit yang lalu.
Advertiser order Play Store Review 500
15 menit yang lalu.
Advertiser order 1000 subscribers YT
21 menit yang lalu.
Advertiser order IG Live Komen 100
45 menit yang lalu.
Advertiser order Beli 100 View
41 menit yang lalu.
Advertiser order 50 kampanye posting
36 menit yang lalu.
Advertiser order Beli 50 View Youtube
4 menit yang lalu.
Advertiser order 50 Beli Komen Gmaps
7 menit yang lalu.
Advertiser order 100 Beli Komen Gmaps
54 menit yang lalu.
Advertiser order 100 kampanye posting
16 menit yang lalu.
Advertiser order Beli 100 View Youtube
28 menit yang lalu.
Advertiser order 50 Twitter Komen
51 menit yang lalu.
Advertiser order 50 Komen Youtube
20 menit yang lalu.
Advertiser order 200 Komen Detik
51 menit yang lalu.
Advertiser order Share TikTok 100
30 menit yang lalu.
Advertiser order Share Twitter 100
28 menit yang lalu.
Advertiser order Kampanye Posting di TikTok 200
41 menit yang lalu.
Advertiser order Kampanye Posting di Twitter 100
30 menit yang lalu.