7 Cara Jitu Mengundang Komentar Instagram Bisnismu

Blog » 7 Cara Jitu Mengundang Komentar Instagram Bisnismu
7 Cara Jitu Mengundang Komentar Instagram Bisnismu

Instagram menjadi platform sosial media yang dimanfaatkan para pebisnis untuk mempromosikan produknya. Insight akun bisnis yang tinggi bisa menaikkan penjualan. Banyak orang yang berinteraksi dengan akun bisnis tersebut akan menambah kepercayaan para calon pembeli. Salah satu interaksi tersebut yaitu komentar Instagram.

Komentar audience di postingan akun bisnis sangat dibutuhkan. Selain untuk mendapatkan engagement yang besar, berguna juga untuk menarik calon pembeli. Jika Anda mempunyai akun bisnis di Instagram, tetapi sepi dari komentar, Anda bisa mencoba cara jitu berikut ini untuk mengundang komentar audience ke akun bisnis Anda.

1. Akhiri Caption dengan Kalimat Tanya

Jika followers akun bisnis Anda bukan akun palsu tetapi tetap sepi dari komentar, kemungkinan konten yang Anda buat tidak mempunyai hal yang bisa mengundang audiens untuk berkomentar, sehingga audience tidak tahu harus berkomentar apa dan hanya memberikan like saja.

Mengakhiri caption dengan kalimat tanya bisa mengundang audiens untuk menjawab pertanyaan tersebut di kolom komentar. Misalnya Anda menjual produk fashion. Posting beberapa style menggunakan kombinasi produk yang Anda jual. Anda bisa memberikan pertanyaan seperti “Dari ketiga style di atas, mana yang paling kamu suka?”.

Misalnya produk yang Anda jual adalah kerudung, Anda bisa mengakhiri caption dengan kalimat “Kalau kamu lebih suka kerudung dengan bahan apa? Dan apa alasannya?”.

2. Mengadakan Giveaway

Komentar Instagram akan ramai di postingan giveaway Anda. Berikan beberapa syarat kepada audience untuk mengikuti giveaway tersebut seperti harus mem-follow, memberikan like dan komentar, dan mengundang teman di kolom komentar.

Selain untuk mengundang komentar, giveaway menjadi strategi untuk mendapatkan banyak followers dan memperkenalkan brand Anda ke jangkauan yang lebih luas. Orang-orang yang mengikuti giveaway akan mengundang temannya dan seterusnya, sehingga semakin banyak orang yang mengetahui ada akun bisnis Anda di Instagram.

3. Membuat Konten yang Bermanfaat sesuai dengan Target Pasar

Konten yang bermanfaat biasanya akan mendapatkan like dan komentar. Selain mengunggah produk-produk Anda, Anda bisa sesekali memberikan informasi atau tips yang bermanfaat yang berhubungan dengan bisnis yang dijalankan.

Contohnya Anda menjual produk skincare, Anda bisa membuat konten tentang kombinasi kandungan skincare yang bagus untuk mengatasi berbagai masalah kulit wajah atau kegiatan sehari-hari yang bisa menjaga kesehatan wajah.

Jika Anda menjual produk fashion, Anda bisa membuat konten tentang cara pemilihan beberapa warna yang cocok dipadupadankan atau bahan yang cocok untuk dipakai di musim panas atau musim dingin.

4. Gunakan Hastag yang Relevan

Menggunakan hastag bisa membuat postingan yang Anda buat dilihat oleh banyak orang. Namun, Anda tidak perlu menggunakan banyak hashtag yang sangat banyak seperti sebagian banyak orang. Gunakan hastag yang relevan dengan konten yang Anda buat atau relevan dengan produk yang dijual.

Ketika Anda menggunakan hastag yang relevan, postingan Anda akan lebih banyak ditemukan oleh orang-orang yang sesuai dengan target pasar Anda. Daripada menghabiskan caption dengan puluhan hastag yang tidak relevan, lebih baik digunakan untuk membuat caption yang bisa mengundang komentar Instagram.

5. Mengadakan Instagram Takeover

Melakukan takeover bersama selebritis atau influencer bisa memberikan kesegaran di akun bisnismu dan mengundang banyak komentar dari followers Anda dan followers seleb yang Anda ajak melakukan takeover.

Takeover yaitu kolaborasi dengan artis atau influencer di mana influencer tersebut akan mengambil alih sementara akun Anda dan membuat konten yang unik. Akun bisnis Anda akan mendapatkan respon dari followers influencer tersebut, salah satunya yaitu berupa komentar.

Kemungkinan followers Anda juga akan bertambah jika konten influencer yang Anda pilih cocok dengan target pasar bisnis Anda. Takeover bisa dilakukan di feed dan story Instagram.

6. Membuat Konten yang Misterius

Berbeda dari cara pertama yang mengakhiri caption dengan pertanyaan, cara yang satu ini yaitu membuat konten yang misterius. Misterius di sini yaitu misalnya Anda akan mengeluarkan produk terbaru, buatlah konten misterius yang disertai beberapa clue yang mengarah pada jawaban yang benar.

Misalnya Anda menjual produk skincare, Anda bisa membuat konten gambar misterius sebuah produk skincare, lalu berikan clue manfaat dari produk skincare tersebut untuk kulit wajah. Banyak orang yang menyukai tebak-tebakan. Followers Anda akan mencoba menebak dan memberikan jawabannya di kolom komentar.

Contoh lainnya jika Anda akan mengadakan diskon, voucher, atau hal lainnya ketika hari-hari spesial, Anda bisa membuat konten berisikan clue rencana tersebut. Tambahkan juga kalimat tanya seperti “Kira-kira kejutan apa yang akan ada?” atau “Kejutan apa yang ingin kamu dapatkan dari …(sebutkan nama brand Anda)?”.

7. Perhatikan Waktu Mengunggah Konten

Memperhatikan waktu ketika mengunggah konten cukup efektif untuk mengundang komentar Instagram. Pilih waktu di mana banyak orang aktif di sosial media, seperti jam-jam istirahat dan bersantai di rumah. Anda juga bisa melihat waktu followers Anda banyak aktif menggunakan sosmed dari insight akun bisnis Anda.

Mengunggah konten di waktu-waktu tersebut kemungkinan lebih besar untuk mendapatkan atensi dari followers, seperti like dan komen. Cara ini juga bagus dilakukan karena traffic Instagram selalu tinggi setiap harinya.

Lebih baik lagi jika Anda menetapkan jadwal untuk mengunggah konten setiap harinya. Followers Anda terutama akan tahu kapan Anda mengunggah konten dan di saat sudah waktunya kemungkinan mereka untuk mengeceknya langsung.

Selain cara-cara di atas, Anda juga bisa menggunakan jasa komentar Instagram. Hal yang tidak boleh dilupakan yaitu merespon komentar yang diberikan oleh audience untuk menjalin hubungan yang baik. Integritas akun bisnis Anda bisa dinilai juga dari interaksi bersama audience di kolom komentar.

Baca Juga

PT Media Promosi Online

Jalan Cimanuk No. 6
Bandung 40115 - Jawa Barat
Indonesia

Sosial Media

Pembayaran

Pembayaran

Copyright © RajaKomen.com 2024 All Rights Reserved.
Advertiser order Instagram Komen 20
57 menit yang lalu.
Advertiser order Youtube Komen 100
18 menit yang lalu.
Advertiser order Play Store Review 100
31 menit yang lalu.
Advertiser order Youtube Komen 50
7 menit yang lalu.
Advertiser order Instagram Komen 50
17 menit yang lalu.
Advertiser order Instagram Komen 100
16 menit yang lalu.
Advertiser order Youtube Komen 50
33 menit yang lalu.
Advertiser order 1000 subscribers YT
33 menit yang lalu.
Advertiser order Play Store Review 500
39 menit yang lalu.
Advertiser order 1000 subscribers YT
8 menit yang lalu.
Advertiser order IG Live Komen 100
27 menit yang lalu.
Advertiser order Beli 100 View
12 menit yang lalu.
Advertiser order 50 kampanye posting
35 menit yang lalu.
Advertiser order Beli 50 View Youtube
51 menit yang lalu.
Advertiser order 50 Beli Komen Gmaps
53 menit yang lalu.
Advertiser order 100 Beli Komen Gmaps
9 menit yang lalu.
Advertiser order 100 kampanye posting
32 menit yang lalu.
Advertiser order Beli 100 View Youtube
6 menit yang lalu.
Advertiser order 50 Twitter Komen
56 menit yang lalu.
Advertiser order 50 Komen Youtube
49 menit yang lalu.
Advertiser order 200 Komen Detik
39 menit yang lalu.
Advertiser order Share TikTok 100
59 menit yang lalu.
Advertiser order Share Twitter 100
11 menit yang lalu.
Advertiser order Kampanye Posting di TikTok 200
34 menit yang lalu.
Advertiser order Kampanye Posting di Twitter 100
46 menit yang lalu.