5 Alasan Mengapa Perlu Mencari Investor untuk Bisnis

Blog » 5 Alasan Mengapa Perlu Mencari Investor untuk Bisnis
5 Alasan Mengapa Perlu Mencari Investor untuk Bisnis

Beberapa orang sering bertanya alasan mengapa perlu mencari investor saat memulai bisnis. Padahal, adanya investor bisa memberikan kemudahan dan bantuan. Apalagi jika bisnis yang ditekuni masih terbilang baru. Adanya investor secara perlahan akan membangun brand awareness bisnis.

Mencari investor bisa dibilang susah-susah gampang. Karena tidak semua orang akan mau secara cuma-cuma mengeluarkan uang untuk membantu modal bisnis Anda. Namun, bukan berati tidak ada investor yang mau bergabung. Cobalah untuk membuat proposal yang jelas dan mencari investor sesuai target. Dengan begitu, investor pun akan mudah ditemukan.

Alasan Mengapa Perlu Mencari Investor

Apakah Anda mempunyai bisnis yang masih terbilang baru dan kecil? Jika ingin bisnis maju dan luas, tentunya investor sangat berperan penting di dalamnya. Berikut beberapa alasan kenapa investor berpengaruh dan penting dalam dunia bisnis.

Menjadi Suntikan Modal

Alasan mengapa perlu mencari investor karena investor bisa membantu pendanaan dalam bisnis. Hal ini sangat penting bagi Anda yang baru saja ingin membuka bisnis. Adanya investor bisa membantu meringankan biaya operasional, seperti menyewa gedung, membayar listrik dan air, sampai membeli peralatan serta perlengkapan yang dibutuhkan untuk bisnis.

Menambah dan Menjaga Inventaris Bisnis

Salah satu alasan kenapa investor sangat dibutuhkan dalam bisnis karena bisa menambah dan menjaga inventaris bisnis. Saat bisnis mengalami perkembangan, tentunya kebutuhan dalam dunia bisnis ikut meningkat. Nah, tentunya dibutuhkan modal yang lebih banyak, bukan?

Beberapa pebisnis mungkin akan merasa jika pendapatan yang diterima tidak sebanding dengan pengeluaran untuk memperluas bisnisnya. Itulah kenapa peran investor sangat dibutuhkan. Adanya investor akan membantu Anda dalam mengatasi persoalan dana. Meski tidak banyak, setidaknya akan membantu bisnis agar tidak mati.

Selain itu, jika Anda berhasil mempunyai investor tetap, tidak akan khawatir apabila suatu saat ingin menambah inventaris bisnis. Dengan begitu, aset yang dimiliki bisa dijaga dalam jangka panjang. Oleh karena itu, penting untuk menjaga hubungan baik dengan para investor atau lingkungan sekitar, ya.

Ekspansi Bisnis

Alasan mengapa perlu mencari investor berhubungan dengan ekspansi bisnis. Beberapa orang mungkin masih merasa asing dengan hal tersebut. Ekspansi bisnis bisa dibilang suatu kegiatan dalam perusahaan untuk memperluas modal usaha. Tentunya setiap pebisnis menginginkan usahanya terus maju dan berkembang, bukan?

Oleh karena itu, untuk meningkatkan omset, dibutuhkan inovasi yang membutuhkan modal tambahan. Modal tersebut nantinya akan digunakan untuk berbagai keperluan dalam dunia bisnis. Mulai dari produk baru, kantor, gudang, inventaris baru, pemasaran sampai sumber daya manusia.

Di sinilah peran investor akan berfungsi. Adanya tambahan dana yang berasal dari investor, melakukan ekspansi bisnis pasti akan terasa lebih mudah. Alhasil, Anda juga tidak perlu khawatir atau kaget saat melihat biaya operasional yang semakin besar seiring perkembangan bisnis.

Menjaga Arus Kas

Alasan mengapa perlu mencari investor ketika berbisnis karena bisa menjaga arus kas. Seperti yang diketahui, bisnis yang masih baru pasti akan susah untuk mendapatkan pembeli. Hal ini karena harus membangun brand awareness lebih dulu sehingga bisa dikenal oleh calon pembeli. Sembari menunggu, tentunya pendapatan yang diterima masih sedikit, bukan?

Sementara biaya operasional mungkin terus mengalami peningkatan. Hal ini juga yang membuat banyak pebisnis pemula memilih berhenti di tengah jalan karena merasa tidak ada untungnya.

Nah, dengan adanya investor, setidaknya ada pemasukan tambahan yang akan membantu menutupi biaya operasional. Jadi, Anda tidak perlu khawatir saat bisnis masih belum berkembang.

Meningkatkan Brand Awareness Secara Tidak Langsung

Alasan mengapa perlu mencari investor karena dari investor Anda bisa meningkatkan brand awareness secara tidak langsung, lho. Tentunya menjaga hubungan baik dengan para investor sangat dibutuhkan. Selain itu, sesekali cobalah untuk memberikan feedback kepada investor sehingga mereka bisa merasakan keuntungan.

Contoh sederhananya, ketika investor mempunyai acara yang dibuat untuk khalayak ramai, Anda bisa ikut berpartisipasi di dalamnya. Bisa dilakukan dengan menjadi media konsumsi atau doorprize. Jadi, manfaatkan momen tersebut untuk memperkenalkan produk ke khalayak ramai dan lebih luas. Tentunya tindakan ini mendatangkan keuntungan bagi kedua pihak.

Cara Mendapatkan Investor dengan Mudah

Setelah mengetahui alasan pentingnya investor dalam dunia bisnis, ada beberapa cara yang bisa dilakukan untuk mendapatkan investor. Berikut caranya yang bisa Anda coba agar mendapat dana dari para investor.

Mengajukan Proposal

Kebanyakan orang akan membuat proposal terlebih dahulu saat ingin mencari investor. Jadi, Anda juga bisa melakukan cara ini untuk mendapatkannya. Namun, beberapa orang suka mengabaikan proposal, apalagi jika pelaku bisnis tidak dikenali oleh calon investor.

Oleh karena itu, cobalah untuk membuat proposal yang menarik. Hal yang paling penting adalah mencari investor sesuai dengan target. Misalnya jika bisnis berkaitan dengan kuliner, cobalah mencari investor yang suka makan. Dengan begitu, investor akan mudah mengeluarkan dana untuk bisnis Anda.

Mengikuti Pameran dan Kompetisi

Cara untuk mendapatkan modal dari para investor bisa dilakukan dengan mengikuti pemeran dan kompetisi dalam bidang bisnis. Selain bisa mendapatkan modal, cara ini juga bisa membantu untuk mendapatkan banyak calon pembeli. Apalagi jika bisnis Anda mempunyai konsep bisnis yang menarik dan unik.

Memanfaatkan Platform P2P Lending

Memanfaatkan platform P2P Lending bisa menjadi salah satu cara untuk mendapatkan investor, lho. Saat ini sudah banyak perusahaan fintech yang menjadi mediator dan membantu pebisnis terkait pendanaan. Dengan prosesnya yang mudah, cara ini menjadi solusi tepat dalam dunia bisnis.

Melihat beberapa alasan mengapa perlu mencari investor di atas, apakah Anda tertarik untuk mencarinya? Jika iya, lakukan cara di atas untuk bisa mendapatkannya dengan mudah. Alhasil, tidak perlu khawatir lagi terkait pendanaan untuk bisnis.

Baca Juga

PT Media Promosi Online

Jalan Cimanuk No. 6
Bandung 40115 - Jawa Barat
Indonesia

Sosial Media

Pembayaran

Pembayaran

Copyright © RajaKomen.com 2024 All Rights Reserved.
Advertiser order Instagram Komen 20
18 menit yang lalu.
Advertiser order Youtube Komen 100
31 menit yang lalu.
Advertiser order Play Store Review 100
46 menit yang lalu.
Advertiser order Youtube Komen 50
48 menit yang lalu.
Advertiser order Instagram Komen 50
56 menit yang lalu.
Advertiser order Instagram Komen 100
32 menit yang lalu.
Advertiser order Youtube Komen 50
35 menit yang lalu.
Advertiser order 1000 subscribers YT
12 menit yang lalu.
Advertiser order Play Store Review 500
15 menit yang lalu.
Advertiser order 1000 subscribers YT
6 menit yang lalu.
Advertiser order IG Live Komen 100
27 menit yang lalu.
Advertiser order Beli 100 View
38 menit yang lalu.
Advertiser order 50 kampanye posting
8 menit yang lalu.
Advertiser order Beli 50 View Youtube
20 menit yang lalu.
Advertiser order 50 Beli Komen Gmaps
28 menit yang lalu.
Advertiser order 100 Beli Komen Gmaps
40 menit yang lalu.
Advertiser order 100 kampanye posting
50 menit yang lalu.
Advertiser order Beli 100 View Youtube
25 menit yang lalu.
Advertiser order 50 Twitter Komen
19 menit yang lalu.
Advertiser order 50 Komen Youtube
25 menit yang lalu.
Advertiser order 200 Komen Detik
48 menit yang lalu.
Advertiser order Share TikTok 100
5 menit yang lalu.
Advertiser order Share Twitter 100
4 menit yang lalu.
Advertiser order Kampanye Posting di TikTok 200
35 menit yang lalu.
Advertiser order Kampanye Posting di Twitter 100
17 menit yang lalu.